Malam yang dingin gerimis gerimis yang dinginnnn diriku sendiri hi hihi h…aku laparrrrr huh u hu heh..
Episode kelaparan nich….didapur tidak menemukan sesuatu yang menarik hati untuk di makannnnnn…
Eh eh ..eh….gara gara dengar Gang Nam Style di TV jadi ingat makanan yang satu ini, untung nya ada stok tepung terigu, gula merah, dan hmmm serbuk kayu manis didapur saya…jadiiiiii…kita buat Hoddeok saja yaaaa….
Ibu – Ibu host yang masih sabar dan setia menanti, berikut ini kiriman saya adalah Hoddeok, makanan kudapan khas Korea yang biasa dijual di kaki lima. Saya kenal makanan ini beberapa tahun yang lalu saat saya tinggal di Bali (bukan di Seoul yaa hi hi), dan kebetulan punya kenalan yang menetap di Korea.
Saya sendiri nggak yakin apakah ini termasuk roti apa bukan, tapi dugaan saya makanan ini termasuk jenis roti karena melibatkan proses peragian, dan tekstur kue nya berongga mirip dengan roti (Cuma agak keras)…ini dia resepnya :
Resep Hoddeok (diambil dari http://www.griyakuliner.com/ hoddeok-jajanan-kaki-lima-di- korea/ )
150 gr terigu (saya pakai Cakra)
3 sdm susu cair
1/8 sdt ragi instant
1/8 gula pasir
1 sdm air hangat
Minyak sayur secukupnya (saya pakai sekitar 1 sendok makan)
Bahan Isi :
4 sendok teh gula merah sisir
1/8 kayu manis bubuk
Cara membuat :
- Campur rata gula pasir, ragi instant, dan air hangat. Diamkan selama 15 menit
- Campur tepung terigu, garam, tuangi susu cair dan adonan ragi
- Uleni hingga kalis, diamkan adonan selama 2 jam (Sisihkan )
- Campur semua adonan isi, aduk hingga ratam bagi menjadi beberapa bagian
- Olesi tangan dengan minyak sayur, bentuk adonan isi bulat pipih dan sisihkan
- Kempiskan adonan kulit, bagi menjadi beberapa bagian. Bentuk bulat diamkan kembali selama 10 menit. Pipihkan adonan, dan letakkan adonan isi diatasnya. Bungkus dan rapikan
- Diamkan selama 10 menit
- Panaskan sedikit minyak diatas wajan dadar anti lengket, panggang adonan hingga kuning kecoklatan sambil sesekali dibalik
Peringatan : Jangan masak sambil nonton TV yaaa akibatnya Hoddeok bisa gosong seperti iniiiii….
Resep ini patut dicoba, karena cukup sederhana, tidak terlalu berlemak dan tidak mengandung telur
Tapi dimakan saat gerimis gerimis bersama teh tawar hangat, rasanya hmmmm sesuatuuu bangetttt lohhh.
Salam Hoddeok Hangat
Mei Djeng Kamto (Kediri)
No comments:
Post a Comment