RULES OF THE GAME



Dikarenakan luasnya cakupan roti, kami para host sepakat untuk membatasinya sebagai berikut.

Jenis roti yang diikutsertakan adalah roti yang type adonannya dough bukan batter. 

Penjelasan mengenai dough vs batter sudah dibahas dalam posting jenis-jenis roti.

Type dough ini sengaja dipilih agar terbuka kesempatan untuk berkembangnya event-event baru yang berasal dari adonan batter.  

Bahan yang digunakan sebaiknya dari bahan-bahan alami.  
Bahan makanan tambahan seperti  bahan pelembut, bread improver, pemutih (kecuali dalam pembuatan bakpao karena tepung bapao sendiri sudah mengandung pemutih)  dan pewarna makanan diperbolehkan tapi kami lebih mengutamakan penilaian pada pemakaian bahan-bahan alami, karena makanan dari bahan alami lebih sehat toh?? :D

Aturan posting:

  1. Event Online ini berlangsung Mulai Hari Selasa 6 November - 8 Desember 2012 jam 24.00.  lewat dari waktu tersebut, laporan akan tetap kami terima namun tidak dimasukkan dalam penilaian maupun kami masukkan ke dalam blog maupun mendapatkan badge.
  1. Setiap peserta boleh mengirim lebih dari satu laporan namun dari resep roti yang berbeda (isiannya kalo pake, beda juga ya hehehhehehe).
  1. Laporan  yg dikirimkan peserta lengkap berisi :
    - cerita singkat dan jelas dengan menggunakan bahasa yang mudah dimengerti untuk semua kalangan mengingat penduduk milis tercinta kita ini sangat beragam. Dan tentunya blog event ini nantinya akan dibaca oleh banyak orang  sehingga akan lebih baik jika penulisannya juga mudah dipahami secara umum. 

- judul dan resep roti. Harap mencantumkan sumber resep demi menjaga hak cipta dari hasil karya setiap pemilik resep. Apabila resepnya resep keluarga, mohon juga dicantumkan ya.
- Foto : Foto terbaik yg dikirimkan dan ditayangkan hanya 1 dan berukuran maksimal 70 kb atau 450 x 300 pixel. Boleh 2 yaitu 1 foto roti keseluruhan 1 lagi foto isi/dalam roti. :) 
Dan jangan lupa dikasih Watermark yaaah.... foto yang melebihi ukuran maksimal,  akan kami kembalikan untuk di resize kembali (mudah-mudahan tidak terjadi mengingat akan membanjirnya email di event ini) . Akan menambah nilai plus bila foto roti yang ditampilkan adalah foto roti yang dipotong hingga terlihat seratnya sebagai bahan gambaran terhadap hasil resep jika ada yang mau mencoba resep tersebut, apakah roti tersebut roti yang padat ataukah empuk, terlihat dari besar kecilnya rongga didalam roti).

  1. Laporan lengkap harap dikirimkan ke nccbreadweek@gmail.com. Boleh cc ke milis.. Tapiiiii laporan yang ga masuk ke email breadweek, ga dihitung ya. Makanya, kalau mau laporan, dicek lagi ya alamat emailnya udah bener atau belum. Sayang lho udah capek capek bikin eh ga diitung.
Jadi tunggu apalagi.. yuk ikut berpartisipasi di event NCC kali ini... Mari kita eksperimen resep roti yang baru supaya bisa mejengin badge NCCBW yang keren di blog/facebook/website pribadi kita..

No comments:

Post a Comment