Sunday, November 25, 2012

Donat Labu Siam (Jipang) by Lely Manurung

Salam Host NCC Bread Week....
Pemula dan perdana mau ikutan disini.. boleh yaaa..

Ini bermula secara tidak sengaja anak2ku minta dibuatin donat, berhubung didapurku cuma ada labu siam yang kemaren mau dibuat sayur. Dengan sedikit kreatifitas bagaimana kalau labu siam dibikin cemilan bukan cuma dibuat sayur teman gado2 apalagi cuma ditumis...
Alhamdulillah hasilnya tidak mengecewakan. Donat mengembang rasanya lembut, sedang untuk warna dan aromanya tidak terlalu signifikan sama dengan donat pada umumnya.
Untuk menambah variasi aku bikin 2 macam,  bentuk ring dan yang satunya bentuk bulat kecil yang diberi filling srikaya.
Oke.. adapun resepnya adalah sbb:


Donat Labu Siam/Jipang
Bahan A:
500 gr terigu protein tinggi
100 gr terigu protein sedang
1 bks ragi instan
50 gr gula pasir
2 sdm susu bubuk

Bahan B:
400 gr labu siam kukus, diblender
1 btr telur
+/- 100 ml air ( dituang sedikit2 tergantungan kandungan air pada labu)

Bahan C:
50 gr margarine
1 sdt garam

Bahan Pendukung:
MInyak sayur secukupnya
Selai srikaya, coklat dan gula donat untuk topping

Caranya:
  1. Campur semua bahan A aduk rata,tambahkan bahan B aduk rata hingga bergumpal-gumpal
  2. Lalu masukaN bahan C  uleni terus hingga kalis dan elastis diamkan 10 menit
  3. Potong dan timbang adonan seberat lk @ 40 gr bulatkan, lubangi tengahnya. Untuk donat bulat bentuk menjadi bola2 kecil fermentasikan lk.30-40 menit
  4. Panaskan wajan dengan api sedang lalu goreng donat hingga kuning kecoklatan
  5. Angkat dan tiriskan, beri topping sesuai selera, sedang untuk donat bulat bisa diberi isian selai srikaya
  6. Selamat mencoba.....


Salam Roti

No comments:

Post a Comment