Oh iya, kunci keberhasilan pembuatan roti itu ngulenin adonan harus sampai kalis elastis ya, ingat harus sampai KALIS ELASTIS... Jadi saat adonan ditarik nggak gampang robek.. Kalau sudah kalis elastis pasti roti jadi empuk. Total waktu membuat roti kasur ini kira-kira 2,5 sampai 3 jam, dr awal nyiapin bahan sampe matang siap makan. Capek siih, tp kalau lihat roti ngembang menul2 rasanya "sesuatu gituu..." :D
Besok2 mau bikin roti apa lagi yaa?.. :D
Roti Kasur NCC
(www.ncc-indonesia.com)
Bahan:
500 gr tepung terigu protein tinggi
3 btr kuning telur
100 gr gula pasir
30 gr susu bubuk
11 gr ragi instant
5 gr garam
250 ml air
100gr mentega/margarin
½ sdt bread improver
Aku tambah pasta pandan suji (secukupnya)
Bahan isi: (yg ada di kulkasku..)
Keju cheddar parut
Coklat (adanya yg compound)
Selai blueberry
Bahan polesan, kocok rata dengan garpu:
1btr telur utuh, ½ sdt garam, 1 sdm air.
Cara membuat:
Dalam wadah, campur tepung terigu, gula pasir, susu bubuk, ragi instant, aduk rata. Tuangi air dan kuning telur, uleni hingga setengah kalis, tambahkan mentega dan garam, uleni terus hingga kalis dan licin benar.
Timbang adonan masing-masing 40 gr, bulatkan. Biarkan mengembang selama lk. 15 menit. Kempiskan, lalu isi dengan 1 sdm bahan isi, bulatkan kembali dan taruh dalam loyang bulat/kotak, biarkan mengembang 30 menit atau lebih, sampai terasa ringan.
Olesi permukaannya dengan bahan polesan, taburi keju parut, oven hingga matang. Lk. 15 menit dengan suhu 180'C
- Yustina Oktaviani -
http://rumahkuevania.
No comments:
Post a Comment